Recent

Sunday, December 13, 2009

HARMONI JIWA -Etika Kehidupan Yang Baik- (Seri Filsafat)


Mengapa tidak hidup dalam kehidupan layaknya seorang playboy? kehidupan yang memuaskan nafsu badaniah, kehidupan hedonis dimana kesenangan dikejar sebagai puncak kebaikan. kehidupan mewah yang menyenangkan dengan makanan, minuman, seks, dan tidur serta kenikmatan tubuh yang bisa kita rasakan.

Perlu kita ketahui bahwa kesenangan bukanlah puncak kebaikan bagi manusia, jika kita mengejar kesenangan sebagai kebaikan tertinggi, sebagai moralitas kita, maka itu akan menghancurkan diri kita sendiri. mengapa kesenangan, kepuasan nafsu badaniah, tidak menjadi kebaikan tertinggi bagi manusia? karena, kebaikan tertinggi bagi segalanya, manusia maupun bukan manusia, terdapat dalam pemenuhan sifat alaminya masing-masing, dalam menghidupi bentuk atau esensinya. cita-cita moral tidak terdapat pada hal yang berlawanan dengan sifat alami kita, melainkan pada pemenuhan pada pemenuhan sifat alami kita dalam menyadari kapasitas dan kemampuan kita sebagai manusia.

Dan sifat alami kita sebagai manusia tidak hanya terdapat pada nafsu badaniah, tetapi juga pada dua bagian lainnya dari diri TRIPATRIT (dalam elemen ruh ambisius dan keberanian kita, kepercayaan diri dan kerendahan hati kita, dorongan serta dalam kemampuan bicara dan berpikir kita). kebaikan tertinggi kita mengharuskan kita memenuhi semua tiga bagian diri kita, dan bukannya hanya memenuhi kebutuhan satu bagian saja, yaitu nafsu badaniah. ditambah lagi, kebaikan tertinggi kita akan terdapat pada pemenuhan tiga elemen sifat alami kita sendiri dalam kesatuan yang harmonis atau teratur. keteraturan itu merupakan hirarki, dengan hati dan akal sebagai yang tertinggi dan elemen paling berharga. sedangkan elemen jasmaniah sebagai yang terendah, dan dorongan rohaniah sebagai penengah diantara mereka. "Orang yang baik, tidak akan mengijinkan beberapa elemen dalam jiwanya mengambil alih fungsi satu sama lain". sebaliknya, seseorang sudah sepatutnya mengatur hatinya secara teratur, sehingga nafsu badaniah tidak mengambil alih posisi pengatur yang seharusnya dimiliki oleh hati dan akal. orang yang bijak atau bermoral melakukan pencarian dengan pengetahuan dirinya dan penguasaan dirinya untuk memuaskannya dalam keteraturan tiga elemen sifat alaminya.

Harmoni jiwa
Tiga bagian diri, dari yang tertinggi sampai yang terendah bersama dengan penengah, membentuk sebuah harmoni, seperti not tertinggi, terendah dan menengah dalam kord musik. sebuah harmoni "akan seperti tangga nada proporsi skala musik". seperti dalam persoalan teori tiga jenis manusia, terciptanya analogi antara harmoni jiwa, harmoni proporsi matematika, dan harmoni kord musik. hasil dari membawa bagian-bagian diri kepada harmoninya adalah bahwa seseorang akan "berdamai dengan dirinya sendiri", karena dia telah memenuhi sifat alaminya. hidup yangbaik adalah kehidupan yang seimbang dan harmonis, kehidupan yang memuaskan keteraturan kebutuhan tiga bagian diri. inilah kehidupan yang baik, kehidupan kebajikan dan keagungan manusia, dan itu tidak sekedar memberikan kesenangan pada nafsu dan organ seksual. lebih jauh, hal itu memberikan kebahagiaan, rasa tenteram sebagai manusia seutuhnya. kehidupan yang baik bukanlah kehidupan sebagaimana penolakan sekelompok kaum pada tubuh dan kebencian pada daging. tubuh haruslah dicukupi dan sehat, kuat, serta indah. kehidupan yang baik bukanlah karnaval penolakan sekelompok kaum terhadap dorongan kebencian. ambisi, pengakuan diri, kesetiaan an energi ruh lainnya haruslah mendorong diri untuk melakukan aktivitas dan pencapaian, namun, harus diarahkan dan dikendalikan oleh hati dan akal. akhirnya, kehidupan yang baik kadangkala dinamakan kehidupan dalam dunia hati.

Dalam pembahasan diatas, tidak ada maksud memaknai kehidupan yang baik itu sebagai kehidupan yang sempit, kehidupan orang yang kecerdasannya berlebihan, kekurangan motivasi dan tanpa tubuh yang kuat dan sehat. kehidupan yang baik bukan hanya kehidupan dalam dunia hati dan akal saja, tetapi kehidupan yang di dominasi oleh akal atau pemikiran atas dasar kekuatan (energi) rohaniah yang biasa kita sebut sebagai "hati".

Kehidupan yang baik adalah pengenalan diri sendiri untuk mengenali Sang Pencipta, dan pemenuhan sifat alami manusia yang kompleks secara seimbang, kehidupan yang sehat dan enerjik, berani, dan terhormat, cerdas serta bijak, kebahagiaan dibawah Naungan Cahaya Ilahi sebagai simbol sebuah cinta, kesempurnaan tentang kebenaran, keindahan dan kebaikan.

4 comments:

  1. Yοur current wгite-uρ proviԁes confirmeԁ nеcesѕаry to uѕ.
    It’s ѵerу useful and you aгe clearly геally experіenced of this
    type. Υou possess openeԁ οur sight
    in order tо ԁifferent vіеws on thіs pаrticulaг subjeсt matter
    ωith intereѕting and strong written сontent.



    Feel free to visit my weblog: Cialis online
    Review my web page ; Cialis online

    ReplyDelete
  2. Your write-up features confirmed helpful to myself. It’s quite usеful and
    you're clearly really educated in this area. You possess opened up our eyes to be able to numerous views on this kind of subject using intriguing, notable and sound articles.

    Here is my web-site :: www.bundespressecamp.de
    Also see my web page - klonopin online

    ReplyDelete
  3. Your own гeport pгovideѕ pгoven useful to myself.
    It’s reаlly educational and уou're obviously quite experienced in this region. You have opened up my personal eye in order to varying opinion of this subject matter together with intriguing and reliable articles.

    Here is my web site: levitra
    Also visit my web page ... levitra

    ReplyDelete
  4. Үour own rеport has ѵeгified necessarу to me.
    It’s rеallу informativе and уou really are obvіously
    really wеll-informed in this area. You get exρosed my eye in
    ordег to varіous thoughts аbout thіs particular ѕubject mattег
    togеther with іnteгesting and reliable соntеnt.



    My page viagra online
    Also visit my website : viagra online

    ReplyDelete